Jadilah Orang yang Bertanggung Jawab (Nasihat Bapa kepada anak-anaknya)

Hari itu ku buka inbox di Facebook
tiba-tiba ada pesan dari bapa
ketika melihat judulnyapun aku sudah penasaran
apa yah??
kemudian pesan pun aku buka
dan isinya seperti ini..

Wahai anak-anakku yang selalu bapak sayangi.......
Tentunya engkau sangat mengerti apa yang diharapkan dan diinginkan oleh orang tua terhadap engkau. Tidaklah berat seandaikan engkau memahaminya. Dan tentunya engkau sangat mengerti apa yang paling ditakutkan orang tua terhadap engkau.
Wahai anak-anakku yang selalu bapak cintai....

Harapan orang tua adalah engkau tumbuh menjadi orang yang bertanggung jawab terhadap dirimu, terhadap orang tua dan keluarga, terhadap masyarakat, dan yang utama terhadap Alloh. Subhanalloh..., semoga Alloh membimbingmu untuk selalu berada di jalan yang Alloh Rido'i. Amin......

Ketakutan orang tua adalah apabila engkau kehilangan harga diri, kehilangan kehormatan diri, dan kehilangan kesucian diri. Astaghfirulloh...., semoga Alloh menjagamu dari perbuatan hina dan dosa.

Masa depanmu, baik atau buruk, gemilang atau suram....sangat tergantung pada bagaimana engkau bisa menjaga dan memelihara harga dirimu duhai anakku....

Ketika engkau terbiasa berbuat kebaikan, maka hidupmu akan terasa lebih mudah. Namun ketika engkau terbiasa berbuat hina dan dosa, maka hidupmu akan terasa sangat sulit.

Duhai anakku...., manusia bukanlah malaikat yang selalu bertasbih dalam ketaatan pada Alloh, tapi setidaknya manusia harus bisa mendekatkan diri pada sifat-sifat malaikat.

Anakku....., ketika engkau khilaf dan berbuat salah, cepatlah engkau sadar dan kembali ke jalan yang benar. Mohon taubatlah kepada Alloh dan mohon maaflah pada kedua orang tuamu. Karena manusia yang baik adalah yang menyadari kesalahannya dan cepat memperbaikinya.

Jujurlah wahai anakku...., jujur pada dirimu, jujur pada orang tua dan jujur pada Alloh. Kalau ada permasalahan cobalah selalu berterus terang dan bicara pada orang tua, jangan kau pendam sendiri. Orang tua walau bagaimana pun juga selalu memaafkanmu........

Semoga aku tak kan pernah mengecewakan bapa dan mama..
aku akan berusaha memperbaiki kesalahan-kesalahan yang mungkin akan membuat bapa kecewa
berusaha menjadi insan yang lebih baik..
berusaha menjadi anak yang lebih baik..
berusaha menjadi kakak yang lebih baik..
SEMANGAT..

0 Komentar:

Posting Komentar

Tersenyumlah_selalu. Diberdayakan oleh Blogger.

About Me

Foto saya
Seorang perempuan yang menyukai dunia anak-anak ^_^ karena mereka adalah malaikat2 kecil yang unik dan spesial

Followers

Tinggalkan Jejakmu

LINK BLOOFERS

Bloofers Chat

Copyright © 2012 Tersenyumlah SelaluTemplate by :Urangkurai.Powered by Blogger.Please upgrade to a Modern Browser.